Monday, April 23, 2012

Nyala Gairah yang Murni

Di dalam diri kebanyakan dari kita terdapat sedikit sekali gairah. Kita mungkin penuh nafsu, kita mungkin mendambakan sesuatu, kita mungkin ingin melepaskan diri dari sesuatu, dan semua ini memang memberikan sedikit intensitas. Tetapi kecuali kita bangun dan masuk ke dalam nyala gairah ini tanpa tujuan, kita tidak pernah dapat memahami apa yang disebut penderitaan. Untuk memahami sesuatu Anda harus memiliki gairah, intensitas dari perhatian yang total. Bila terdapat gairah untuk sesuatu yang menghasilkan kontradiksi, konflik, nyala gairah yang murni ini tidak mungkin ada; dan nyala gairah yang murni harus ada untuk mengakhiri penderitaan, melenyapkannya sama sekali.

The Book Of Life
Jiddu Krishnamurti